KERAGAMAN CENDAWAN RHIZOSFER YANG BERPOTENSI MENGENDALIKAN PENYEBAB PENYAKIT DARAH (Pseudomonas celebensis) PADA TANAMAN
Abstract
Penyakit Darah Pisang yang disebabkan oleh bakteri Pseudomonas celebensis merupakan salah satu penyakit penting tanaman pisang, upaya pengendaliannya yaitu dengan cara pengendalian hayati menggunakan mikroorganisme antagonis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui beberapa jenis cendawan rhizosfer dan potensinya terhadap penyakit darah pada tanaman pisang kepok. Penelitian ini menggunakan metode Isolasi rhizosfer tanaman sehat, Isolasi patogen penyakit darah, Identifikasi cendawan, Uji Antagonis Secara In Vitro, dan analisis secara deskriptif. Hasil yang diperoleh terdapat 6 cendawan rhizosfer pada perakaran pisang yaitu Trichoderma sp, Aspergillus niger, Aspergillus flavus, Aspergillus fumigatus, isolat RPKA, dan isolat RPKB, di antara ke 6 cendawan tersebut isolat RPKB, Isolat RPKA, Aspergillus fumigatus, Aspergillus flavus, dan Aspergillus niger yang efektif menghambat pertumbuhan bakteri patogen Pseudomonas celebensis penyebab penyakit darah pada tanaman pisang kepok.
Kata kunci : Rhizosfer, Pseudomonas celebensis, Tanaman Pisang, In Vitro
Downloads
Copyright (c) 2023 Journal Agroecotech Indonesia (JAI)
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.